Pengertian Media Sosial Dan Karakteristik Media Sosial

Pengertian Media Sosial Menurut Para Ahli

1. Philip Kotler dan Kevin Keller

Media sosial merupakan suatu bentuk sarana bagi konsumen untuk saling berbagi mengenai informasi, baik informasi yang berupa teks, gambar, video ataupun audio dengan satu sama lain atau dengan perusahaan dan juga sebaliknya.

2. Marjorie Clayman

Media sosial merupakan suatu alat pemasaran baru yang digunakan untuk mengetahui pelanggan dan calon pelanggan dengan cara yang sebelumnya tidak mungkin.

3. Chris Brogan

Media sosial merupakan suatu alat komunikasi dan kolaborasi baru yang memungkinkan terjadinya beraneka ragam interaksi yang sebelumnya belum tersedia untuk orang awam.

4. M. Terry

Media sosial yaitu sebuah media komunikasi di mana pengguna dapat mengisi kontennya secara bersama-sama dengan menggunakan teknologi penyiaran yang berbasis internet berbeda dari pada media cetak dan juga media siaran tradisional lainnya.

5. Andreas M. Kaplan dan Michael Haenlien

Media sosial adalah suatu  aplikasi yang berbasis internet dibangun dengan dasar-dasar ideologis Web 2.0 (merupakan platform dari evolusi media sosial) yang memungkinkan adanya penciptaan dan pertukaran dari User Generated Content.

6. Michael Cross

Media sosial merupakan suatu istilah yang menggambarkan berbagai macam jenis teknologi yang digunakan untuk menghubungkan banyak orang ke dalam suatu kolaborasi dan saling bertukar informasi, serta saling berinteraksi melalui isi pesan yang berbasis web.

        Dari beberapa definisi media sosial di atas dapat disimpulkan, bahwa Media Sosial adalah media online (daring) yang dimanfaatkan sebagai sarana pergaulan sosial secara online di internet. Dengan media sosial, para penggunanya dapat saling berkomunikasi, berinteraksi, berbagi, networking, dan berbagi kegiatan lainnya.

        Media Sosial pada umumnya menggunakan teknologi yang berbasis website atau aplikasi yang dapat mengubah suatu bentuk komunikasi ke dalam bentuk dialog interaktif. Beberapa contoh media sosial yang banyak digunakan saat ini diantaranya Youtube, Facebook, Blog, Website, Twitter, Instagram, E-mail, dan lain-lain.

Karakteristik Media Sosial

1. Partisipasi Pengguna

Media sosial mendorong penggunanya untuk saling berpartisipasi dan memberikan umpan balik terhadap suatu pesan atau konten di media sosial. Jenis pesan yang dikirimkan tersebut dapat diterima dan juga dibaca oleh banyak orang.

2. Adanya Keterbukaan

Media sosial memberikan kesempatan bagi para penggunanya untuk dapat memberi komentar, melakukan voting, saling berbagi dan lain-lain.

3. Adanya perbincangan

Media sosial memungkinkan adanya interaksi terhadap suatu konten yang diposting oleh pengguna lain, baik itu dalam bentuk reaksi ataupun dalam bentuk percakapan antarpengguna. Dan penerima pesan juga dapat menentukan kapan melakukan interaksi balasan terhadap pesan tersebut.

4. Keterhubungan

Melalui media sosial, para pengguna dapat terhubung dengan pengguna lainnya melalui fasilitas tautan (links) dan sumber informasi lainnya. Berbagai jenis informasi terhubung dalam satu media sosial karena proses pengiriman pesan ke media sosial  lebih cepat dibandingkan dengan media lainnya.

    Demikianlah pembahasan ringkas mengenai Pengertian dan Karakteristik Media Sosial. Semoga penjelasan di atas dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan Kita semua, khususnya mengenai dunia komputer dan internet. Aamiin.


Referensi:

Kusumawati, Fiska. 2019. Informatika. Sidoarjo: Masmedia Buana Pustaka.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengertian Media Sosial Dan Karakteristik Media Sosial"

Posting Komentar